PENGARUH LATIHAN ALAT BANTU RESISTANCE BAND TERHADAP PENINGKATAN KECEPATAN TENDANGAN SABIT KATEGORI TANDING PADA ATLET PUTRI PENCAK SILAT PERGURUAN RAJAWALI DOMAS TAHUN 2023
Keywords:
Resistance Band, Kecepatan Tendangan SabitAbstract
Masalah dalam penelitian ini rendahnya kecepatan tendangan sabit pada atlet putri perguruan pencak silat Rajawali Domas dalam melakukan tendangan sabit yang mengakibatkan tendangan berhasil dielakkan, ditangkap, sehingga menghasilkan jatuhan point telak untuk lawan. Faktor yang menyebabkan lemahnya kemampuan tendangan sabit. Bentuk latihan yang dapat meningkatkan kecepatan tendangan sabit adalah latihan resistance band. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen. Populasi penelitian adalah atlet perguruan pencak silat rajawali domas berjumlah 15 orang. Pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh. Penelitian ini dilakukan 12 kali perteemuan. Latihan diberikan dalam bentuk latihan resistance band. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah yang signifikan dari latihan terhadap kecepatan tendangan sabit. penelitian menggunakan pree test dan post test grup design. Instrumen yang digunakan yaitu test kecepatan tendangan sabit pencak silat. Hasil analisis yaitu terdapat pengaruh yang signifikan pada latihan resistance band terhadap peningkatan kecepatan tendangan sabit atlet perguruan pencak silat rajawali domas, diperoleh nilai t hitung (22,580) > (1,761) pada taraf nyata 0,05 berada diluar batas interval t tabel. Maka dari data tersebut diketahui adanya perbedaan antara tes awal dengan tes akhir setelah diberi perlakuan. Oleh karena itu nilai t (22,580) > (1,761), maka hipotesis (Hₒ) ditolak. Jadi kesimpulannya adalah bahwa ada peningkatan yang signifikan dari hasil latihan alat bantu resistance band terhadap peningkatan kecepatan tendangan sabit kategori tanding. pengaruh alat bantu resistance band meningkatkan kecepatan tendangan sabit kategori tanding atlet putri pencak silat perguruan rajawali domas sebesar 48,6%Downloads
Published
2024-05-11
How to Cite
Rohaeti, E., Subarna, & Soleh, M. A. (2024). PENGARUH LATIHAN ALAT BANTU RESISTANCE BAND TERHADAP PENINGKATAN KECEPATAN TENDANGAN SABIT KATEGORI TANDING PADA ATLET PUTRI PENCAK SILAT PERGURUAN RAJAWALI DOMAS TAHUN 2023. JPSA - Jurnal PJOK Sebelas April, 1(1), 18–21. Retrieved from https://ejournal.lppmunsap.org/index.php/jpsa/article/view/1272
Issue
Section
Articles